Berdiri Dalam Pengajaran Yang Benar

Bacaan hari ini: 1 Yohanes 4:1-6 | Bacaan setahun: Hakim-Hakim 11-12, Kisah Para Rasul 10


“Kamu berasal dari Allah, anak-anakku, dan kamu telah mengalahkan nabi-nabi palsu itu; sebab Roh yang ada di dalam kamu, lebih besar dari pada roh yang ada di dalam dunia.” (1 Yohanes 4:4)

 

Di tengah-tengah kehidupan kita hari ini, ada banyak kesesatan yang terjadi di tengah-tengah kekristenan. Ada banyak orang menjadi pendeta online tanpa pernah menempuh sekolah teologi yang baik. Mereka mampu mengemas pengajaran dengan menarik dan kekinian, namun tidak didasarkan pada pengajaran yang utuh dan benar bagi para followers mereka. Hal ini harus diresponi dengan tepat agar gereja tidak tersesat dan jemaat tidak mempercayai pengajaran yang salah dari para pengajar yang tidak bertanggung jawab.

Gereja penerima surat 1 Yohanes juga mengalami hal yang sama di tengah kehidupan gereja pada waktu itu. Ada pengajar-pengajar palsu yang mengajarkan hal-hal yang tidak benar. Mereka mengajarkan hal-hal dunawi di luar kebenaran Injil. Para pengajar palsu ini menyatakan bahwa Yesus Kristus adalah bukanlah Tuhan. Rasul Yohanes menuliskan, bahwa: “Demikianlah kita mengenal Roh Allah: setiap roh yang mengaku, bahwa Yesus Kristus telah datang sebagai manusia, berasal dari Allah, dan setiap roh, yang tidak mengaku Yesus, tidak berasal dari Allah. Roh itu adalah roh antikristus dan tentang dia telah kamu dengar, bahwa ia akan datang dan sekarang ini ia sudah ada di dalam dunia” (1 Yohanes 4:2-3). Oleh karena itu, Yohanes tetap mengingatkan jemaat bahwa mereka adalah milik Allah dan Roh yang diberikan Allah kepada mereka lebih berkuasa daripada para nabi palsu. Mereka harus mawas diri dan sungguh-sungguh hidup dipimpin oleh Allah setiap waktu.

Hari inipun, kita harus berpegang teguh kepada Allah dan Alkitab, bukan pada manusia. Mari menekuni firman dan mau menghidupi firman Tuhan setiap hari, karena di situlah kekuatan iman kita di tengah angkatan yang bengkok dan pengajaran sesat yang ada. Mari juga peduli satu sama lain dan saling mengingatkan apabila kita menemukan pengajaran sesat tertentu di sekitar kita.

STUDI PRIBADI : Hafalkan satu ayat setiap hari dalam perenungan saat teduh. Bacalah buku rohani karena buku rohani memberikan wawasan yang utuh mengenai konsep Alkitab tertentu.

Pokok Doa : Doakan agar kesesatan di dalam kekristenan boleh diresponi dengan baik, terutama kaum muda yang mudah diombang ambing. Tuhan menolong umat-Nya.

Sharing Is Caring :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *